Instalasi Gizi

Fasilitas instalasi gizi adalah bagian unit rumah sakit yang mengelola kegiatan pelayanan gizi.  Instalasi gizi memberikan pelayanan makanan, terapi diet, dan penyuluhan/konsultasi gizi. Kecukupan gizi yang dikonsumsi oleh pasien bisa mempengaruhi proses penyembuhan pasien. Makanan yang diberikan kepada pasien disesuaikan dengan keadaan pasien, mulai dari keadaan klinis, status gizi, hingga status metabolismenya. 

Pelayanan Instalasi Gizi adalah salah satu unit yang sudah pasti ada di sebuah rumah sakit. RSI Aisyiyah Malang memiliki layanan instalasi gizi untuk membantu pemenuhan gizi pasien. Selain itu, RSI Aisyiyah Malang juga menyediakan layanan catering gizi maupun konsultasi gizi.